Tim nasional Arab Saudi tengah mengalami krisis di lini serang. Para penyerang mereka gagal mencetak gol selama 165 hari terakhir.
Gol terakhir yang dicatatkan oleh penyerang Arab Saudi berasal dari kaki Firas Al-Buraikan saat menghadapi Pakistan dalam kualifikasi putaran kedua Piala Dunia 2026.
Selasa 19 November 2024 besok, Arab Saudi akan menghadapi Indonesia dalam laga tandang di ajang kualifikasi Piala Dunia. Laga ini menjadi harapan besar bagi skuad Green Falcons untuk memutus puasa gol yang telah berlangsung selama enam pertandingan.
Tiga laga terakhir Arab Saudi di ronde tiga kualifikasi berakhir tanpa gol. Mereka kalah 0-2 dari Jepang, bermain imbang 0-0 melawan Bahrain, dan mengulang hasil yang sama saat menghadapi Australia di laga terakhir.
Sekarang, di bawah arahan pelatih baru, Herve Renard, Arab Saudi ingin memperbaiki catatan buruk tersebut. Dan Timnas Indonesia dilihat sebagai lawan yang tepat menurut laporan media Arab Saudi, aawsat.com.
Transisi Kepelatihan dan Tantangan di Lini Depan
Arab Saudi baru saja melakukn pergantian pelatih dari Roberto Mancini ke Herve Renard setelah hasil kurang memuaskan di bawah Mancini.
Pelatih asal Italia itu memimpin dalam empat laga kualifikasi babak ketiga, dengan catatan satu kemenangan, dua hasil imbang, dan satu kekalahan.
Mancini sempat mengandalkan lima penyerang, yakni Firas Al-Buraikan, Abdullah Al-Rudayf, Saleh Al-Shehri, Abdullah Al-Hamdan, dan Mohammed Maran, tetapi tidak satu pun mampu konsisten mencetak gol.
Di bawah Renard, Arab Saudi mengawali era baru dengan hasil imbang 0-0 melawan Australia. Hasil tersebut cukup positif mengingat laga berlangsung di kandang lawan dan tim kehilangan beberapa pemain kunci seperti Salem Al-Dawsari dan Salman Al-Faraj.
Nah, pertandingan melawan Indonesia menjadi momen penting untuk mengakhiri rentetan buruk ini. Selain mematahkan puasa gol, kemenangan atas Indonesia juga dapat menjaga peluang Arab Saudi meraih tiket langsung ke Piala Dunia 2026.
Peluang dan Ancaman di Laga Kontra Indonesia
Masih mengutip aawsat.com, meski berada di posisi terbawah di klasemen, Indonesia tidak bisa diremehkan. Setelah kekalahan 0-4 dari Jepang pada laga sebelumnya, Indonesia tentu ingin bangkit dan mencari poin penuh di hadapan pendukungnya.
Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi Arab Saudi yang harus bermain waspada dan efektif. Kemenangan melawan Indonesia tak hanya akan memberi suntikan moral bagi Arab Saudi setelah rangkaian hasil buruk, tetapi juga membuka peluang lebih besar untuk lolos ke putaran selanjutnya.
Dengan lini serang yang kembali menemukan ketajamannya, Arab Saudi bisa menghidupkan kembali harapan mereka di kualifikasi Piala Dunia.