BACA BERITA

Dengan 10 Pemain Arsenal Berhasil Tahan Imbang Manchester City Di Etihad Stadium

Author: matauang Category: Olahraga
matauang.com Kesuksesan Arsenal menahan imbang Manchester City membuat netizen, khususnya penggemar The Gunners, merasa bangga.

Arsenal bertamu ke markas Man City di Etihad Stadium pada pekan kelima Premier League 2024/2025, Minggu (22/09/2024). City unggul lebih dahulu melalui Erling Haaland.

Arsenal kemudian berbalik unggul 1-2 berkat Riccardo Calafiori dan Gabriel Magalhaes. Namun The Gunners harus bermain dengan 10 pemain karena Leandro Trossard mendapat kartu kuning kedua karena melanggar Bernardo Silva.

Arsenal hampir saja menang. Tapi tiga poin di depan mata buyar gara-gara gol John Stones di detik-detik akhir laga babak kedua.

Meski gagal menang, netizen khususnya penggemar Arsenal tetap mensyukuri hasil tersebut. Apalagi mengingat The Gunners bermain dengan 10 pemain. Namun ada juga yang kesal dengan wasit Michael Oliver.