Ternyata, uang Rupiah Tahun Emisi 2022 dinobatkan sebagai "The Best New Banknotes Series" pada Currency Award ke-17 yang diselenggarakan oleh International Association of Currency Affairs (IACA) tahun 2023 di Meksiko.
IACA Curency Awards merupakan penghargaan yang diberikan terhadap pencapaian atas perkembangan dan inovasi di sektor pembayaran tunai yang diikuti oleh 29 negara pada tahun 2023.
Selain itu, uang peringatan kemerdekaan 75 tahun Republik Indonesia pecahan Rp. 75.000 memiliki desain unik, yang juga berhasil dinobatkan sebagai "Finalis Best Commemorative" pada International Association of Currency Affairs (IACA) tahun 2022.
Masuknya UPK75RI ke dalam 5 besar Uang Kertas Peringatan Baru atau Peredaran Terbatas Terbaik di dunia tersebut tentunya merupakan kebanggaan dan pengakuan dunia internasional atas kualitas uang Rupiah Indonesia.
Keberhasilan tersebut juga memperkuat apresiasi dunia internasional kepada Rupiah, yang bukan hanya berlaku sebagai alat pembayaran yang sah di Indonesia, tetapi juga sebagai salah satu simbol kedaulatan bangsa Indonesia.
UPK 75 RI secara khusus diluncurkan saat peringatan 75 tahun kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2020 silam. UPK 75 RI menggambarkan 3 (tiga) tema besar yaitu Mensyukuri Kemerdekaan, Memperteguh Kebinekaan, dan Menyongsong Masa Depan Gemilang.
Uang kertas pecahan Rp.100.000 juga berhasil meraih penghargaan "The Most Beautiful Design Around the World" yang diberikan majalah Times tahun 2014. Mata uang pecahan Rp 100.000 ini menduduki posisi ke-4 setelah Cina, Hongkong, dan Nepal dari 9 negara nominasi.
Uang kertas pecahan rupiah tahun 1975 juga berhasil mendapatkan desain terbaik di Asia. Bahkan banjir pujian dari luar negeri karena kentalnya unsur budaya seperti ukiran Patung Batara Kala dari Candi Jago berbentuk barong dan Relief Candi Borobudur. Pantas saja, pecahan Rp 10.000 ini jadi incaran para kolektor.
Prestasi-prestasi yang diraih tidak terlepas dari kinerja Peruri dalam hal pencetakan uang, Peruri selalu mengedepankan upaya yang terbaik, di antaranya meningkatkan kualitas fitur-fitur sekuriti, melakukan riset terhadap teknologi pencetakan uang kertas terkini, serta memutakhirkan teknologi permesinan.
Kini, sejalan dengan perkembangan teknologi digital, Peruri telah merambah ke bisnis security digital melalui produk utamanya yaitu Peruri Sign, Peruri Code dan Peruri Trust untuk menjaminkan keaslian dokumen elektronik dan pihak-pihak yang bertransaksi di dunia digital.