BACA BERITA

Politik kemarin, Festival Aspirasi DPR hingga hibah OPV dari Jepang

Author: matauang Category: Politik
Jakarta- Beragam berita politik telah diwartakan Kantor Berita ANTARA, berikut kami rangkum berita politik terpopuler kemarin yang masih layak dibaca kembali sebagai sumber informasi serta referensi untuk mengawali pagi Anda.

DPR rutinkan Festival Aspirasi guna beri ruang luas kepada masyarakat

Wakil Ketua DPR RI Saan Mustopa berencana merutinkan agenda Festival Aspirasi atau Indonesia Opinion Festival (IOF) 2024 untuk memberikan ruang dan kesempatan seluas-luasnya kepada seluruh masyarakat menyampaikan berbagai aspirasi.

Pada Minggu ini, Indonesia Opinion Festival 2024 digelar DPR RI bekerja sama dengan CityzenOS. Festival ini digelar selama dua hari pada tanggal 29–30 Desember 2024 dengan membahas berbagai topik.

"DPR memberikan ruang seluas-luasnya bagi masyarakat untuk menyampaikan berbagai aspirasi, berbagai kepentingan, berbagai persoalan yang mereka hadapi. Jadi, menurut saya ini hal yang positif dan terus untuk dilanjutkan," kata Saan di kompleks parlemen, Jakarta, Minggu.


NasDem: Hubungan Surya Paloh-Prabowo hangat walau tak hadiri pertemuan

Wakil Ketua Umum Partai NasDem Saan Mustopa mengatakan bahwa hubungan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dengan Presiden Prabowo Subianto tetap hangat walaupun Surya tidak hadir dalam pertemuan para ketua partai politik di kediaman Prabowo pada Sabtu.

Ia mengatakan bahwa Surya Paloh berhalangan hadir karena sedang berada di luar negeri sejak beberapa waktu lalu dan kehadirannya diwakili Ketua Fraksi Partai NasDem DPR RI Viktor Laiskodat.

"Tidak ada masalah, bahkan (berhubungan) makin hangat," kata Saan di kompleks parlemen, Jakarta, Minggu.

PAN minta seluruh pihak beri kesempatan dan dukungan kepada Prabowo

Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Saleh Partaonan Daulay meminta seluruh pihak memberikan kesempatan dan dukungan kepada Presiden Prabowo Subianto untuk bekerja maksimal memimpin bangsa dan negara.

Menurut dia, sejauh ini sudah banyak upaya perbaikan yang dilakukan walaupun belum lama menjabat, di antaranya menaikkan gaji guru, memenuhi tuntutan kenaikan upah buruh, makan siang gratis, program swasembada pangan, dan mempermudah akses petani pada pupuk.

Bakamla RI terima hibah satu kapal patroli OPV dari Jepang

Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI menerima hibah satu kapal patroli lepas pantai (OPV) dari Pemerintah Jepang yang direncanakan rampung dibangun dan akan memperkuat armada kapal Bakamla pada tahun 2027.

Kapal OPV hibah dari Jepang itu dibangun oleh galangan kapal Mitsubishi Shipbuilding Co., Ltd., dan dibiayai Badan Kerja Sama Internasional Jepang (JICA).

Kepala Bagian Humas Bakamla RI Kolonel Bakamla Gugun Saeful Rachman saat dihubungi di Jakarta, Minggu, menjelaskan Kepala Bakamla RI Laksamana Madya TNI Irvansyah datang langsung ke Minato, Tokyo, Jepang, Jumat (27/12), untuk meneken kontrak pengadaan kapal bersama CEO Japan Marine Science Inc. (JMS) Tomoyuki Koyama, dan CEO Mitsubishi Shipbuilding Co., Ltd. Shin Ueda di Minato, Tokyo.

DPD RI dukung BP2D Kepri minta penjelasan Singapura terkait nelayan

Anggota DPD RI Ria Saptarika mendukung langkah Badan Pengelolaan Perbatasan Daerah (BP2D) Kepri yang meminta penjelasan otoritas Singapura terkait insiden nelayan Belakangpadang mendapat intimidasi Polisi Maritim negara tersebut.

"Saya mendukung penuh langkah BP2D Kepri yang telah meminta penjelasan resmi dari pihak Singapura terkait insiden tersebut," ujar Ria dalam keterangannya diterima di Batam, Minggu.

Senator asal Kepri tersebut, menyebut perlu ada investigasi yang transparan dan menyeluruh dari kedua belah pihak (Indonesia dan Singapura) untuk mengklarifikasi kronologi kejadian yang dialami nelayan Belakangpadang tersebut secara detail, seperti lokasi persis kejadian, dan status perairan tersebut berdasarkan perjanjian perbatasan yang berlaku.