Federasi Sepak Bola Dunia, FIFA berpeluang besar untuk mempertandingkan ulang laga antara Bahrain vs Indonesia dalam laga ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Wasit asal Oman bernama Ahmed Al Kaf sangat dapat dipastikan membuat keputusan kontroversi yang sangat merugikan Timnas Indonesia yang membuat skor akhir melawan Bahrain menjadi imbang 2-2.
Seharusnya, Timnas Indonesia bisa menang dengan skor 2-1 lewat gol dari Ragnar Oratmangoen dan Rafael Struick, namun Ahmed Al Kaf tetap menjalankan pertandingan di saat waktu sudah melebihi tiga menit dari waktu yang telah ditetapkan dan di saat Bahrain berhasil menyamakan kedudukan lewat gol kedua Mohammed Marhoon, barulah Ahmed Al Kaf menghentikan pertandingan.
Hasil ini jelas menghebohkan, bukan hanya pencinta sepak bola Tanah Air saja, tetapi juga seluruh dunia sepak bola yang mempertanyakan keputusan dari Ahmed Al Kaf.
Jika terbukti wasit bersalah karena memimpin pertandingan dengan buruk dan keputusan benar-benar dinilai tidak adil oleh FIFA, maka FIFA selaku Federasi Sepak Bola Dunia berhak untuk mengulang pertandingan antara Bahrain vs Indonesia.
Sebelumnya, memang jarang ada, namun pernah terjadi pertandingan ulangan karena kepemimpinan wasit yang buruk.
Hal itu terjadi pada pertandingan Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2018 antara Afrika Selatan melawan Senegal di Zona Afrika yang digelar pada November 2016 lalu.
Saat itu, Afrika Selatan menang dengan skor 2-1 atas Senegal setelah wasit Joseph Lamptey asal Ghana memberikan penalti kontroversial.
Awalnya, Joseph Lamptey menerima hukuman dari Federasi Sepak Bola Afrika, yakni CAF berupa skorsing larangan memimpin pertandingan selama tiga bulan lantaran penalti tersebut memang seharusnya tidak terjadi.
Namun pada akhirnya, FIFA melarang sang wasit untuk tidak memimpin pertandingan seumur hidup di bulan Maret 2017 karena menilai Joseph Lamptey telah mengatur pertandingan. FIFA kemudian mempertandingkan ulang pada November 2017 dan Senegal berhasil menang dua kali dengan skor 2-1 dan 2-0.
Jika belajar dari pengalaman tersebut, seharusnya FIFA sudah tak perlu menunggu waktu lama lagi, karena kini teknologi sudah semakin canggih, apalagi waktu pertandingan dapat dilihat dengan jelas.
Pastinya, Timnas Indonesia dan seluruh penggemarnya, termasuk DailySports.ID mengharapkan keadilan dari FIFA bagi tim besutan Shin Tae-yong.
Menurut kami, memang lebih baik jika pertandingan diulang, namun lebih bagus lagi jika pertandingan tidak perlu diulang, hanya gol kedua dari Bahrain saja yang tidak dianggap sah.
Selain itu, wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf tentu perlu ditindak tegas dan jika terbukti bersalah juga harus diberikan sanksi agar tidak ada lagi kejadian seperti melawan Timnas Indonesia.