BACA BERITA

Pasar Nantikan Rapat The Fed, Dolar Melemah ke Rp15.600

Author: matauang Category: Keuangan
Matauang.com - Rupiah menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS) di tengah penantian data Indeks Harga Konsumen (IHK) AS dan hasil rapat bank sentral AS (The Fed) besok hari.

Dilansir dari Refinitiv, rupiah dibuka menguat 0,26% di angka Rp15.600/US$ pada hari ini, Rabu (9/10/2024). Hal ini selaras dengan penutupan perdagangan kemarin (8/10/2024) yang menguat sebesar 0,22%.

Sementara DXY pada pukul 08:57 WIB turun tipis 0,04% di angka 102,5. Angka ini lebih rendah jika dibandingkan dengan posisi kemarin yang berada di angka 102,55.

Sentimen dari sisi eksternal menjadi pendorong pergerakan rupiah hari ini.

Pasar saat ini menunggu data IHK AS yang akan dirilis besok (10/10/2024) dan diperkirakan masih akan berada di level 2%an atau tepatnya menjadi 2,3% year on year (yoy) dari sebelumnya 2,5% yoy.

Jika hal tersebut benar terjadi, maka DXY berpotensi kembali mengalami pelandaian dan tekanan terhadap rupiah dapat semakin minim.

Selain itu, pada besok dini hari, akan ada Federal Open Market Committee (FOMC) minutes. Setelah pemotongan suku bunga sebesar 50 basis poin (bps) bulan lalu, para investor di Wall Street akan sangat memperhatikan apa yang akan disampaikan Ketua The Fed Jerome Powell dan pihak Fed tentang arah kebijakan moneter.

Nantinya, notulen pertemuan FOMC akan memberikan catatan yang rinci serta memberikan wawasan tentang sikap Federal Reserve terhadap kebijakan moneter.

Sebagai informasi, pada September lalu, The Fed memangkas suku bunganya untuk pertama kalinya sejak Maret 2020 atau empat tahun lalu saat awal pandemi Covid-19.